Error same SID karena clone image windows server 2012

Demi memudahkan dan menghemat waktu, biasanya memiliki satu template yang akan di clone atau dicopy untuk dijadikan vm baru. begitu juga dengan saya, tiddak ingin membuang waktu untuk menginstall vm satu persatu. maka saya melakukan copy image yang sudah menjadi template untuk dibuat vm baru.

Ketika melakukan copy file tidak terjadi masalah. saat ingin melakukan install service dengan vm yang menggunakan template yang sama, muncullah masalah. 


case kali ini saya dapatkan ketika ingin melakukan add secondary AD pada windows server. kondisinya AD master sudah terinstall dan berjalan dengan normal. Server AD yang berfungsi sebagai secondary AD sudah disetting IP, DNS, dll. semua sudah benar. ketika dijalankan muncullah error same SID


Step 1 via powershell:

1. buka powershell

2. kemudian cd C:\Windows\System32\\Sysprep. kemudian ls. pastikan terdapat sysprep.exe

3. run sysprep.exe caranya .\sysprep.exe

4.set system Audit mode dan checklist Generalize. pilih reboot


5. tunggu sampai proses selesai dan server restart



Step 2 via file explorer :

1. buka file explorer

2. kemudian pindah ke C:\Windows\System32\\Sysprep. run sysprep.exe


3. set system Audit mode dan checklist Generalize. pilih reboot

4. tunggu samapi server restart


sebelum melakukan clone image, sebaiknya lakukan proses ini terlebih dahulu pada server yang ingin digunakan sebagai template. kemudian option nya pilih shutdown dan jangan hidupkan server yang digunakan sebagai template.

Post a Comment

0 Comments